WhatsApp Image 2022-10-18 at 14.24.08Pada tanggal 11 Oktober 2022, Program Studi Manajemen Rekayasa, Fakultas Teknologi Industri, Institut Teknologi Del menyerahkan Mesin Pencacah kepada petani serai wangi (Bpk. Otto Simamora) di Desa Aek Raja, Kab. Toba. Mesin Pencacah dirancang oleh mahasiswa Program Studi Manajemen Rekayasa yang berfungsi untuk meningkat produktivitas pasca panen budidaya serai wangi. Penggunaan alat ini diharapkan mampu mendukung penelitian yang sudah ada sebelumnya yaitu daun serai wangi yang dicacah akan menghasilkan rendemen yang lebih tinggi.

Kegiatan ini merupakan Program Kemitraan Masyarakat melalui LPPM (Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat) Institut Teknologi Del, Program Studi Manajemen Rekayasa, Fakultas Teknologi Industri. Kegiatan dilaksanakan oleh Wesly Mailander Siagian (Ketua), Iswanti Sihaloho (Anggota – Dosen), Manaris Geraldo Silaban (Anggota – Mahasiswa) dan Michael David Siallagan (Anggota – Mahasiswa).

Serai wangi merupakan jenis tanaman herbal yang umum digunakan dalam bidang pengobatan, kecantikan dan beberapa manfaat lainnya didapatkan dari proses ekstraksi. PT Benimel Tani Bestari saat ini fokus memproduksi minyak atsiri yang didapatkan dari proses ekstraksi daun serai wangi (cymbopogon winterianus). Untuk mendapatkan minyak serai wangi dilakukan proses ekstraksi yaitu pemisahan suatu zat berdasarkan perbedaan kelarutannya terhadap dua cairan yang tidak saling larut. Proses produksi minyak atsiri dilakukan dengan beberapa tahapan, yaitu: melakukan pemanenan daun serai wangi, kemudian melakukan proses pelayuan untuk mengurangi kadar air yang ada pada daun sehingga proses ekstraksi lebih mudah dilakukan, selanjutnya daun yang sudah layu dimasukkan kedalam ketel destilasi, terakhir proses penyulingan akan menghasilkan minyak serai wangi. Beberapa penelitian sebelumnya menunjukkan bahwa daun serai wangi yang dilayukan dan dicacah akan menghasilkan rendemen yang lebih tinggi dibandingkan daun yang tidak dilayukan dan tidak dicacah. Oleh karena itu di desain mesin pencacah yang ergonomis dengan keuntungan yang didapatkan persentase rendemen minyak serai wangi yang dihasilkan lebih tinggi. Institut Teknologi Del melalui program studi Manajemen Rekayada merancang dan memproduksi mesin pencacah serai wangi dan diserahkan kepada PT. Benimel Tani Bestari sebagai mitra.

Bpk. Otto  Simamora sebagai perwakilan dari PT. Benimel Tani Bestari menyampaikan bahwa alat ini sangat membantu mereka dalam meningkatkan produksi minyak serai wangi. Jika daun serai wangi tidak dicacah, kapasitas sekali produksi lebih sedikit jika dibandingkan dengan daun yang dicacah. Selain itu, alat tersebut juga akan digunakan untuk menguji penelitian sebelumnya dimana daun serai wangi yang dicacah menghasilkan rendemen yang lebih tinggi.

WhatsApp Image 2022-10-18 at 14.24.08 (1)  WhatsApp Image 2022-10-18 at 14.24.08 (2)

WhatsApp Image 2022-10-18 at 14.24.08 (3)