Senin, 11 september 2017 dilaksanakan Pembukaan Grand Opening Semester Ganjil mahasiswa IT Del tahun ajaran 2017/2018. Acara Resmi dibuka oleh Wakil Rektor I Bidang Kemahasiswaan Bapak Dr. Arnaldo Sinaga, S.T, M.InfoTech mewakili Rektor IT Del.
Acara ini dilaksanakan di Gedung Serba Guna (GSG) Del tepat pukul 08.00, dan diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dengan hikmat.
Acara ini dihadiri oleh seluruh civitas Del, Pengurus Yayasan Del dan Kepala Yayasan Del Cabang Sumut, serta dihadiri oleh Prof. Yves and Prof. Umetsa dari Waseda University yang nantinya akan memberikan kuliah umum kepada seluruh mahasiswa IT Del.
Universitas Waseda adalah salah satu dari dua universitas swasta paling prestisius di Jepang. Waseda terletak di daerah Shinjuku di Tokyo, universitas ini telah banyak meluluskan orang-orang terkemuka, termasuk tujuh perdana menteri Jepang , sejumlah tokoh penting dunia. Dalam kunjunganya ke Institut Teknologi Del beliau menceritakan sedikit tentang Waseda University serta menawarkan beasiswa bagi mahasiswa berprestasi.
Acara ini sendiri diadakan dengan tujuan secara umum adalah mengevaluasi hasil studi dan kegiatan mahasiswa di semester sebelumnya serta memberikan semangat bagi mahasiswa baru dalam menjalani masa perkuliahan di IT Del.
Pada acara ini, setiap Kaprodi memperkenalkan masing-masing dosen pengampu setiap kuliah. Terlihat antusias dari setiap mahasiswa setiap kali Kaprodi memperkenalkan seorang Dosen, terutama mahasiswa baru yang akan mulai berkuliah keesokan harinya.
Selamat datang para mahasiswa baru IT Del, selamat berjuang demi masa depanmu. Selamat datang digerbang kesuksesan.
Bravo Del !!!

DSC_0247