Sesuai jadwal yang telah ditentukan dalam Lomba Karya Inovatif Mahasiswa yang dilaksanakan oleh Institut Teknologi Del (IT Del) bagi mahasiswanya, telah dilaksananakan tahap seleksi proposal. Tahap seleksi proposal ini adalah tahap penilaian proposal dari masing-masing tim yang telah menyerahkan proposalnya kepada penyelenggara lomba. Untuk itu, masing-masing tim akan mempresentasikan proposal karya inovatif mereka.
Lomba Karya Inovatif yang dilaksanakan oleh IT Del melalui kerjasama dengan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) IT Del adalah dalam rangka peningkatan kualitas mahasiswa dalam bidang penalaran untuk mendorong terciptanya inovasi-inovasi baru. IT Del merencanakan memberikan hibah secara kompetitif kepada mahasiswa yang menjadi pemenang dalam lomba ini. Melalui Lomba Karya Inovatif Mahasiswa ini, IT Del mencoba mendorong para mahasiswa untuk gencar menghasilkan ide atau produk inovatif yang tepat guna bagi masyarakat, sebagai bukti nyata penerapan ilmu yang telah mereka pelajari.
Terdapat 8 tim yang masuk ke tahap seleksi proposal ini. Masing-masing tim berjumlah 2-4 orang dengan jurusan yang dapat berbeda. Mereka mempresentasikan proposal karya inovatif mereka untuk dinilai. Proposal-proposal yang mereka presentasikan adalah seputar karya-karya inovatif yang dapat digunakan dalam bidang pendidikan, kesehatan, Usaha Kecil Menengah (UKM), pariwisata dan pertanian. Masing-masing tim berusaha untuk memperoleh nilai tertinggi agar dapat lolos dalam tahap ini. Sebagai prnilai dari presentasi proposal masing-masing tim tersebut adalah Wakil Rektor 3 IT Del sekaligus selaku Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) IT Del Deni Lumbantoruan, S.T, M.Eng.
Peserta yang dinyatakan lulus dalam tahap seleksi proposal (desk assessment) ini akan memperoleh pendanaan untuk pembuatan mock-up dari desain produk/alat/aplikasi/ide yang mereka ajukan. Tim yang lulus dalam tahap ini akan bersaing kembali pada tahap final nantinya.
Foto-foto kegiatan dapat diakses di: https://www.facebook.com/Institut.Teknologi.Del/photos_stream?tab=photos_albums