Institut Teknologi Del (IT Del) dalam waktu dekat rencananya akan menjalin kerjasama strategis dengan beberapa universitas di luar negeri. Rencana untuk menjalin kerjasama ini ditandai dengan kunjungan Rektor IT Del Prof. Roberd Saragih,MT, Wakil Rektor I Bidang Akademik dan Kemahasiswaan IT Del Dr. Arlinta Christy Barus, ST,M.InfoTech, Wakil Rektor II Bidang Keuangan dan Sumberdaya IT Del Dr. Arnaldo Marulitua, ST, M.InfoTech serta Ketua Pengurus dan Ketua Pembina Yayasan Del ke Israel dan Swedia.

Rombongan berangkat dari kampus IT Del pada hari Minggu, 02 Maret 2014. Rombongan IT Del akan mengunjungi pusat penelitian dan beberapa universitas di Tel Aviv, Stockholm dan Gotenborg seperti Weizmann Institute, KTH Royal Institute of Technology, dan Chalmers University. Rombongan IT Del akan kembali pada tanggal 12 Maret 2014. Sukses untuk rencana jalinan kerja sama IT Del dengan beberapa institusi ternama di luar negeri.