Selasa, 15 Oktober 2024 telah dilakukan peresmian Laboratorium Genomik yang berlokasi di Gedung 9 Lantai 1 Institut Teknologi Del. Peresmian laboratorium ini merupakan salah satu bentuk kerja sama IT Del dengan Yayasan Satriabudi Dharma Setia (YSDS) yang berfokus pada Teknologi dan Riset Genomik. Prasasti peresmian ditandatangani oleh Bapak Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan serta proses pengguntingan pita di IT Del dilaksanakan oleh Rektor IT Del (Bapak Arnaldo Marulitua Sinaga), Pembina YSDS (Ibu Erlina VF Ratu), serta Ketua YSDS (dr. Vincentius Simeon Weo Budhyanto).
Selain penyediaan bangunan Laboratorium, YSDS juga turut berkontribusi untuk memfasilitasi peralatan lab dan furniture yang diperlukan. Alat-alat yang sudah tersedia di dalam Lab Genomik antara lain MGISP 100 untuk preparasi sampel DNA sebelum proses sekuensing; alat sekuensing DNA Oxford Nanopore MinIon Mk1b yang bersifat portable; alat sekuensing DNA Oxford Nanopore PromethIon P2 Solo yang berkapasitas besar dengan jumlah sampel 2x lebih banyak dari MinIon; dan alat sekuensing DNA PacBio Onso yang sangat akurat untuk membaca short read sequence; serta beberapa alat pendukung lainnya.
Dengan dibangunnya Laboratorium Genomik ini, diharapkan IT Del dapat menghasilkan peneliti yang kompeten dari lulusannya, menghasilkan bibit-bibit unggul tumbuhan yang memberi manfaat besar di bidang pangan dan pertanian Indonesia, serta ke depannya dapat menjalin kerjasama dengan para peneliti genomik dari berbagai instansi di dalam dan luar negeri.