IMG_5969

Pada hari Rabu, 7 September 2022 diadakan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) dan Perjanjian Kerjasama Penyedia Jasa Layanan Perpustakaan Digital dalam Smart Library antara Institut Teknologi Del (IT Del) dan PT Gramedia Asri Media (Gramedia). Kegiatan ini dihadiri oleh Bapak Dr. Arnaldo Marulitua Sinaga, ST., M.InfoTech (Rektor IT Del) Bapak Dr. Johannes Harungguan Sianipar, S.T., M.T. (Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan), Bapak Humasak Tommy Argo Simanjuntak, ST, M.ISD (Wakil Rektor Bidang Kemitraan, Inovasi dan Kewirausahaan), Bapak Matheus Manasye Lenggu, SE, MM, (Store Manager Gramedia), Helena Yuliarti Situmeang (Store Assistant Manager), tim dari Gramedia dan juga tim dari UPT Perpustakaan IT Del.

IMG_5960  IMG_5948

Bapak Arnaldo menyampaikan bahwa perpustakaan memang unit yang sangat penting dalam perkuliahan terkhusus dikarenakan IT Del menerapkan sistem berasrama sehingga mahasiswa lebih banyak menghabiskan waktu di dalam kampus dan salah satu tempat mereka untuk bereksplorasi yaitu perpustakaan, maka dari itu diperlukan penguatan layanan perpustakaan seperti menjalin kerjasama dengan Gramedia.

IMG_5974  IMG_5983

Dalam sambutannya Bapak Matheus mengatakan bahwa tujuan dari Gramedia yaitu semangat literasi, mengembangkan pengetahuan serta mencerdaskan kehidupan bangsa. Era digital semakin berkembang sehingga Smart Library juga perlu dikembangkan dimana orang-orang tidak lagi harus ke perpustakaan untuk mencari buku tetapi bisa mengakses dari mana saja selagi terhubung dengan internet. Beliau sangat berharap kerjasama ini memberikan dampak yang baik dan terbuka untuk peluang kerjasama di bidang lainnya.

IMG_5987  IMG_5991

Kegiatan ini dilanjutkan dengan Launching Smart Library di Perpustakaan IT Del serta pelatihan pemakaian aplikasi tersebut kepada tim di UPT Perpustakaan IT Del. Besar harapannya E-Perpus ini dapat semakin dikembangkan guna mendukung perkuliahan yang ada di IT Del

IMG_5995  IMG_6004

IMG_6012  IMG_6022

IMG_6035  IMG_6052