IMG_4432

Pada hari Selasa, 29 Agustus 2022 IT Del menerima kunjungan dari PT RPN ke IT Del dan KHDTK TSTH2. Dalam kunjungan tersebut turut hadir Bapak Dr. Ir. Iman Yani Harahap (Direktur RPN) beserta jajarannya serta beberapa Peneliti PPKS, Bapak Dr. Arnaldo Marulitua Sinaga, S.T., M.InfoTech (Rektor IT Del), Bapak Humasak Tommy Argo Simanjuntak, S.T., M.ISD (Wakil Rektor Bidang Kemitraan, Inovasi dan Kewirausahaan IT Del), dan tim peneliti TSTH2 IT Del.

Kunjungan ini bermaksud untuk menginisiasi potensi kerjasama yang mungkin dapat dilaksanakan antara IT Del dan PT RPN seperti aplikasi produk pupuk dan pupuk hayati di perkebunan Herbal dan Hortikultura, Produksi tanaman herbal dan hortikultura dengan kultur jaringan, pengembangan produk-produk kesehatan, pengembangan smart farming berbasis IoT, Pemanfaatan fasilitas laboratorium PT RPN (Laboratorium Pengujian dan Laboratorium Kalibrasi), serta Penelitian dalam bidang bioinformatika.

IMG_4440  IMG_4471

Pada kesempatan ini, Bapak Arnaldo dan seluruh Tim KHDTK sangat antusias terhadap inisiasi kerjasama yang akan terjalin dengan PT. RPN. Bahkan beberapa ide kerjasama sudah mulai terbentuk sejak diskusi dan kunjungan lapangan dilaksanakan.

IMG_4454  IMG_4446

“Banyak potensi kerjasama yang bisa kita jalin khususnya terkait program TSTH2. Kami harap untuk kedepannya, motto Healing dan Wellness dapat terealisasi dari kerjasama yang akan dilaksanakan” ujar Bapak Iman Yani Harahap.
Semoga kunjungan ini membuka ide2 baru yang bersifat longterm dan terintegrasi dengan baik antara IT Del dan PT. RPN.

IMG_4463  IMG_4481

WhatsApp Image 2022-08-30 at 13.45.39