Untuk kedua kalinya, Institut Teknologi Del (IT Del)  menerima kunjungan dari unit Corporate Social Responsibility (CSR) dari PT. Perusahaan Gas Negara (PGN) di IT Del pada hari Senin, 26 Agustus 2019. Tim PT. PGN yang diwakili oleh  Ibu Dewi Rusdianti, Analyst CSR Representative Area Medan,  Bapak Azhar Wijaya , Analyst CSR Representative Area Pekanbaru dan Bapak Ridwan , Staff CSR Representative Area Batam. Kunjungan kali ini merupakan follow-up dari pemberian dana CSR dari PT PGN Tbk sebesar Rp. 200.000.000 untuk pembenahan laboratorium bahasa IT Del.

Untitled-1

Kunjungan tim PGN disambut  oleh Rektor IT Del, Prof.Ir. Togar M. Simatupang, M.Tech., Ph.D, Wakil Rektor Bidang Kerjasama, Penelitian dan Inovasi Dr.Ir. Bambang S.P. Abednego, Kepala UPT Bahasa, Monalisa Pasaribu, S.S.,M.Ed (TESOL) dan Dosen UPT Bahasa, Tahan Sihombing, S.Pd., M.AppLing. Agenda utama dari kunjungan tim PGN yakni survey pengerjaan lab bahasa IT Del. Saat ini, proses pembenahan lab bahasa sudah selesai 90% dan diharapkan akan selesai pada awal September sesuai target.

4 1