DSC_0826

Pada hari Jumat, 13 Maret 2015, Institut Teknologi Del (IT Del) kembali menerima kunjungan Tim PT. Global Digital Niaga-Blibli.com. Adapun tim yang mewakili PT. Global Digital Niaga ini adalah Kusumo Martanto selaku Chief Operating Officer (COO) dan Felisitas Ndiki selaku Recruitment Staff . Kunjungan Kusumo Martanto dan Felisitas disambut oleh Wakil Rektor 3 IT Del Deni P. Lumbantoruan dan Kepala Biro Akademik dan Kemahasiswaan (BAAK) IT Del Mariana Simanjuntak.

Kusumo Hartanto memberikan kuliah umum kepada mahasiswa IT Del yang sebagian besar adalah mahasiswa IT Del tingkat 3 yang sebentar lagi akan terjun ke dunia kerja. Adapun topik kuliah umum yang disampaikan oleh Kusumo Hartanto adalah tentang Perkembangan Dunia Internet Khususnya E-Commerce di Indonesia dan Peluang bagi lulusan Teknik Informatika dan Teknik Komputer. Kuliah umum ini dianggap penting bagi mahasiswa IT Del khususnya yang akan menyelesaikan studinya dan akan menjadi tenaga IT sesuai dengan pendidikan yang telah mereka tempuh yakni tentang IT . Kuliah umum ini bertujuan untuk membekali mereka tentang pengalaman-pengalaman professional IT agar sukses di dunia kerja kelak.

DSC_0899

Mahasiswa banyak mengajukan pertanyaan kepada Kusumo Hartanto dan timnya bukti antusias mereka terhadap kuliah umum ini. Mereka terlihat bersemangat bertanya tentang dunia kerja di bidang IT khususnya di PT. Global Digital Niaga � Blibli.com.

Setelah kuliah umum dari COO PT. Global Digital Niaga � Blibli.com, pertemuan yang bertempat di auditorium IT Del ini dilanjutkan dengan acara penandatangan MoU antara PT. Global Digital Niaga � Blibli.com dengan IT Del. Penandatanganan MoU antara PT. Global Digital Niaga � Blibli.com yang diwakili oleh Kusumo Hartanto selaku COO dan IT Del yang diwakili oleh Rektor IT Del Prof. Roberd Saragih berjalan dengan lancar. Di akhir acara, Rektor IT Del Prof. Roberd Saragih mengucapkan banyak terima kasih kepada Kusumo Hartanto dan tim PT. Global Digital Niaga � Blibli.com yang telah menyempatkan diri datang ke IT Del untuk berbagi ilmu dengan para mahasiswa. Prof. Roberd Saragih juga menyampaikan harapan agar kerjasama yang direncanakan dan telah disepakati bersama dapat berjalan dengan baik dan menguntungkan kedua belah pihak. Acara ini diakhiri dengan penyerahan cendera mata kepada Kusumo Hartanto yang diserahkan langsung oleh Prof. Roberd Saragih di hadapan seluruh hadirin.

Foto-foto kegiatan dapat diakses di: https://www.facebook.com/Institut.Teknologi.Del/photos_stream?tab=photos_albums